Plt Bupati Muara Enim Lantik Pejabat Fungsional, Pimpinan BAZNAS dan Dewan Pengawas PDAM Lematang Enim Sekaligus
13-10-2020Tim News Room Muara Enim Diskominfo.
Plt Bupati Muara Enim H Juarsah melantik langsung Pejabat Fungsional di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Muara Enim Tahun 2020, Pimpinan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Muara Enim Periode 2020 – 2025 serta Penyerahan Keputusan Bupati Muara Enim tentang Dewan Pengawas PDAM Lematang Enim sekaligus, Selasa siang (13/10) di Ruang Rapat Pangripta Nusantara, Bappeda.
Saat menyampaikan sambutannya seusai membacakan kata pelatikan tadi, Plt Bupati mengatakan, Pejabat fungsional merupakan jabatan yang memiliki tugas memberikan pelayanan fungsional berdasarkan pada keahlian dan keterampilan tertentu.
Untuk itu saya berharap agar bapak/ibu yang baru dilantik dapat melaksanakan tugas dengan sebaik- baiknya sesuai dengan Peraturan Perundang- undangan serta tetap menjunjung tinggi profesionalisme kerja dan etika jabatan.
"Saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Pimpinan BAZNAS Periode 2015-2020, semoga pengabdian saudara sekalian menjadi nilai ibadah dimata Allah SWT dan kepada pimpinan yang baru dilantik, saya berharap akan lebih baik lagi dalam mengembangkan BAZNAS kedepan, amin, ucap Plt Bupati yang tadi juga melantik Pimpinan BAZNAS Kabupaten Muara Enim yang baru Periode 2020- 2025.
Dalam kesempatan tadi pula seusai menerima bantuan 1 unit kendaraan operasional untuk BAZNAS Kabupaten Muara Enim dari PT Bukit Asam yang kemudian diserahkan langsung kepada ketua BAZNAS yang baru Fajri Erham, Plt Bupati menghimbau kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Muara Enim yang penghasilanya telah mencapai nishab agar dapat menyalurkan zakat penghasilanya sebesar 2,5% dan bagi ASN yang penghasilannya belum mencapai nishab dapat menyalurkan infaq sebesar Rp. 50.000,- (lima puluh ribu rupiah) perbulan yang dipotong langsung oleh Bendahara OPD kemudian disetorkan ke rekening BAZNAS Kabupaten Muara Enim guna untuk dapat lebih meningkatkan penerimaan zakat demi kemaslahatan umat di Kabupaten Muara Enim.
Terakhir Plt Bupati mengucapkan selamat kepada para pejabat fungsional Pemkab Muara Enim maupun pimpinan BAZNAS yang baru dilantik serta kepengurusan baru Dewan Pengawas PDAM Lematang Enim. Semoga jabatan ini dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya penuh tanggung jawab dan amanah sehingga dapat lebih termotivasi untuk berbuat yang terbaik bagi Instansi, Lembaga, Perusahaan maupun masyarakat di Bumi Serasan Sekundang.
Turut hadir dalam pelantikan tadi, Plt Sekretaris Daerah Muara Enim, Ketua BAZNAS Provinsi Sumatera Selatan, para Kepala Perangkat Daerah Lingkup Pemkab Muara Enim dan Jajaran Manajemen PT Bukit Asam.
Pengumuman
-
Nov 19, 2024 Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar CPNS 2024
Agenda/Kegiatan
-
Oct 08, 2024 Rencana Kegiatan Pemerintah Kabupaten Muara Enim
-
Oct 07, 2024 Rencana Kegiatan Pemerintah Kabupaten Muara Enim
Kontak Kami
Kantor Bupati Kabupaten Muara Enim
Jl. Jend. A. Yani No.16, Ps. I Muara Enim, Kec. Muara Enim, Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan 31313
-
Telp.(0734) 421001
-
Fax.-
-
Email.muaraenimkab@muaraenimkab.go.id
Statistik Pengunjung
Pengunjung Tebanyak (15953 Kunjungan)
Total Hit (1157504 Kunjungan)
Hari Ini (823 Kunjungan)
Kemarin (2188 Kunjungan)
Jajak Pendapat
Menurut pengunjung, apakah isi website ini bersifat informatif ?