HD Minta Perangkat Desa Se-Sumsel Bersinergi
27-11-2020Tim News Room Muara Enim Diskominfo.
Pengukuhan Pengurus Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) masa Bhakti 2020 - 2025 di Griya Agung Palembang, Jumat siang (27/11) langsung dihadiri Gubernur Sumsel, H. Herman Deru, Sekjen PPDI Pusat, Sarjoko, SH, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Sumsel, dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) se-Sumsel.
Penyerahan Surat Keputusan Ketua Umum PPDI Pusat kepada Pengurus PPDI Provinsi Sumsel periode 2020 - 2025 disertai dengan penyematan PIN kepada Perwakilan Pengurus PPDI yang dilantik.
Sedangkan Gubernur Sumsel, H. Herman Deru dan Wakil Gubernur Sumsel, H. Mawardi Yahya bertindak sebagai Dewan Pembina, dan Ketua PPDI Provinsi Sumsel periode 2020 - 2025 diamanahkan kepada Agus Sumantri.
Pada kesempatan ini, Gubernur Sumsel, H. Herman Deru yang akrab disapa HD mengajak seluruh perangkat desa diseluruh Kabupaten se-Sumatera Selatan untuk bersinergi, dengan harapan dapat membangun kinerja pemerintahan yang produktif, edukatif, dan kondusif.
"Atas dasar cinta kasih kepada pengurus perangkat desa dan saya terlahir serta besar di desa. Saya tahu persis bagaimana pendapatan maupun yang diterima perangkat desa," ujar HD.
"Dari peristiwa yang sakral ini, kita sama - sama perangkat daerah sebagai pelayan masyarakat sebagaimana diatur pada peraturan dan undang - undang yang berlaku," sambung HD.
Pengumuman
Agenda/Kegiatan
-
Oct 08, 2024 Rencana Kegiatan Pemerintah Kabupaten Muara Enim
-
Oct 07, 2024 Rencana Kegiatan Pemerintah Kabupaten Muara Enim
Kontak Kami
Kantor Bupati Kabupaten Muara Enim
Jl. Jend. A. Yani No.16, Ps. I Muara Enim, Kec. Muara Enim, Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan 31313
-
Telp.(0734) 421001
-
Fax.-
-
Email.muaraenimkab@muaraenimkab.go.id
Statistik Pengunjung
Pengunjung Tebanyak (15953 Kunjungan)
Total Hit (1158917 Kunjungan)
Hari Ini (419 Kunjungan)
Kemarin (1817 Kunjungan)
Jajak Pendapat
Menurut pengunjung, apakah isi website ini bersifat informatif ?