Kunjungan Kerja di Empat Petulai Dangku, Plt. Bupati Resmikan Pemasangan Lampu Tenaga Surya dan Pembangunan Kantor Camat



Tim News Room Muara Enim Diskominfo.

Seusai merayakan hari ulang tahun TNI ke-75, Plt. Bupati Muara Enim, H. Juarsah, S.H., @hajijuarsah Senin pagi (05/10) langsung bertolak melanjutkan kegiatan ke Desa Dangku, Kecamatan Rambang Dangku untuk meresmikan pemasangan Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJU-TS) sekaligus peletakan batu pertama pembangunan Kantor Camat Empat Petulai Dangku. Pemasangan PJU-TS ini merupakan merupakan bentuk nyata dan kesungguhan pemerintah dalam mewujudkan energi yang berkeadilan, melalui pemanfaatan energi terbarukan sebagai implementasi program Indonesia Terang 2020 dan menunjang program Sumsel Benderang 2020.

Dalam sambutannya, Plt. Bupati yang didampingi Kepala Dinas Perdagangan Kabupaten Muara Enim, Syarpuddin, S.Sos., M.Si., menyampaikan bahwa dalam waktu dekat akan dipasang 2.500 titik lampu panel surya (PJU-TS) di beberapa desa dalam Kabupaten Muara Enim oleh kontraktor CV. Sapa Koja konsorsium PT. Imza Rizki Jaya. Hal ini nantinya dapat membuat desa-desa yang ada di Kabupaten Muara Enim terang benderang, terutama beberapa desa yang belum terjangkau aliran listrik. Dirinya meminta kepada masyarakat untuk menyukseskan program ini dan menjaga fasilitas PJU-TS yang nantinya telah terpasang.

Selain itu pada kesempatan ini pula, dengan disaksikan Camat Empat Petulai Dangku, Arman Sarijaya, S.H., dan Camat Rambang Niru, Fredy Febriansyah, S.ST., Plt. Bupati  melaksanakan peletakan batu pertama pembangunan Kantor Camat Empat Petulai Dangku.  Plt. Bupati berharap pengerjaaan dapat diselesaikan tepat waktu dan dimanfaatkan sebagai sarana pelayanan bagi masyarakat di Kecamatan Empat Petulai Dangku. [prokopimme-TimnewsroomME).