HNU : Bulan Ramadhan, Mari Kita Tingkatkan Ketaqwaan Kita Guna Mewujudkan Muara Enim Yang Agamis



Tim News Room Muara Enim Diskominfo.

Pada kesempatan kali ini, Jum'at malam (17/04). Plh Bupati Muara Enim H Nasrun Umar (HNU) didampingi para Kepala Perangkat Daerah Lingkup Pemkab Muara Enim berkunjung ke Desa Menanti Kecamatan Kelekar untuk melaksanakan kegiatan Safari Ramadhan.

Setibanya di Desa Menanti, HNU disambut antusias oleh warga masyarakat yang sudah menunggu kedatangan beliau, yang kemudian dilanjutkan dengan berbuka puasa bersama masyarakat di Rumah Kepala Desa Menanti. Lalu HNU menuju Masjid Al-Ikhsan guna melaksanakan Sholat Isya dan Sholat Tarawih Berjamaah bersama masyarakat.

Dalam kesempatan itu, HNU berkesempatan memberikan sambutan dan bantuan kepada masyarakat Desa Menanti dan pengurus masjid sebagai bentuk rasa kepedulian Pemerintah Kabupaten Muara Enim terhadap masyarakat yang ada di Desa Menanti tersebut.

Tidak lupa juga HNU mengajak seluruh masyarakat untuk terus meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT pada bulan yang baik ini guna mewujudkan Kabupaten Muara Enim yang Agamis sesuai visi Kabupaten Muara Enim #MERAKYAT Muara Enim untuk Rakyat, ujarnya.

Pada kesempatan itu juga, HNU memberikan bantuan kepada warga Desa Menanti berupa 1 buah mesin genset, 2 buah lampu emergensi dan 1 jam penujuk waktu sholat.

Sementara itu, Hadir juga wakil ketua BAZNAS (Badan Amil Zakat Nasional) Kabupaten Muara Enim H Syachril yang turut memberikan bantuan beberapa paket sembako kepada masyarakat yang kurang mampu.

Dan diakhir acara, dilaksanakan Ceramah Agama bersama Ust Ali Mursyi Abdul Rasyid.