Kaji MoU Kembali Dengan IPB
01-01-1970Tim News Room Muara Enim Diskominfo.
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muara Enim kembali mengkaji menjalin Memorandum of Understanding (MoU) dengan Institut Pertanian Bogor (IPB). Saat memimpin rapat persiapan paparan Bupati Muara Enim guna melakukan MoU bersama IPB, di Ruang Rapat Serasan Sekundang, Kamis (09/09), Penjabat (Pj.) Sekda Muara Enim Drs. Emran Thabrani meminta jajarannya untuk menyiapkan paparan yang akan disampaikan Bupati dihadapan Rektorat IPB lengkap dengan seluruh potensi yang dimiliki Kabupaten Muara Enim.
Pj. Sekda mengatakan paparan yang dimaksud disusun rapi dan tidak usah panjang. Artinya, paparan didukung data dan terkait ada peluang investasi di Kabupaten Muara Enim juga disertakan dalam paparan.
"Bahan paparan bupati buat sebaik mungkin sehingga membuat efek positif untuk Kabupaten Muara Enim," ujar Pj. Sekda.
Sementara itu, Kepala Dinas Tanaman Holtikultura dan Peternakan Muara Enim Ir. Ulil Amri menuturkan semula paparan dilakukan pada 14 September 2021, tapi ditunda lantaran pada waktu ini padatnya jadwal Rektorat IPB dengan Kementerian. Sehingga nanti akan dikoordinasikan kembali dengan IPB untuk dijadwalkan ulang.
Ia mengatakan bahwasanya MoU dengan IPB ini merupakan MoU lanjutan yang semula pada masa Bupati Muara Enim Muzakir Sai Sohar telah habis masanya dalam masa 5 tahun pada bulan Agustus 2021 kemarin.
Bila MoU yang lalu hanya pada bidang pertanian. MoU bersama IPB kali ini lebih luas cakupan kerjasamanya tidak hanya bidang pertanian juga akan dilakukan kerjasama pada bidang perikanan, pekerjaan umum penataan ruang, pendidikan, pariwisata dan penelitian.
"Yang menjadi fokus MoU pada bidang pertanian yakni lanjutan pengembangan kawasan ternak di Desa Penanggiran," kata Ulil.
Pengumuman
-
Nov 19, 2024 Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar CPNS 2024
Agenda/Kegiatan
-
Oct 08, 2024 Rencana Kegiatan Pemerintah Kabupaten Muara Enim
-
Oct 07, 2024 Rencana Kegiatan Pemerintah Kabupaten Muara Enim
Kontak Kami
Kantor Bupati Kabupaten Muara Enim
Jl. Jend. A. Yani No.16, Ps. I Muara Enim, Kec. Muara Enim, Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan 31313
-
Telp.(0734) 421001
-
Fax.-
-
Email.muaraenimkab@muaraenimkab.go.id
Statistik Pengunjung
Pengunjung Tebanyak (15953 Kunjungan)
Total Hit (1150841 Kunjungan)
Hari Ini (1075 Kunjungan)
Kemarin (1343 Kunjungan)
Jajak Pendapat
Menurut pengunjung, apakah isi website ini bersifat informatif ?