Pj Bupati Disambut Hangat Keluarga Bapak Syariful
17-10-2021Tim News Room Muara Enim Diskominfo
Sehubungan dengan telah rampungnya perbaikan rumah Bapak Syariful, warga Dusun VI, Desa Tanjung Agung, Kecamatan Tanjung Agung yang pada awal Agustus lalu hangus terbakar, Minggu petang kemarin (18/10) Pj. Bupati Muara Enim H. Nasrun Umar kembali datang meninjau kondisi warganya tersebut.
Pada kesempatan Minggu petang kemarin, Pj. Bupati merasa bahagia dan bersyukur perbaikan rumah Bapak Syariful sudang rampung dan kembali seperti sediakala. Demikian halnya Bapak Syariful sekeluarga, termasuk Ibunda Bapak Syariful yang merasa sangat senang dan berterima kasih atas dukungan yang diberikan oleh Pemkab. Muara Enim.
Pj. Bupati menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada semua pihak yang telah bahu-membahu membantu, antara lain PT. Bumi Sawindo Permai (BSP), PT. Bukit Asam dan Baznas Kabupaten Muara Enim. Dirinya berharap kekompakan dan rasa saling peduli diantara seluruh pemangku kepentingan (stakeholder) di Kabupaten Muara Enim terhadap masyarakat, khususnya bagi warga yang tertimpa musibah dapat terus dipelihara. Sebelum pulang, Pj. Bupati-pun meminta dinas terkait untuk melengkapi infrastruktur dasar lainnya bagi rumah Bapak Syariful, yaitu instalasi listrik dan jaringan pipa air minum PDAM Lematang Enim.
"Bantuan ini semata-mata adalah wujud dari pada bentuk perhatian kita semua selaku pemangku kepentingan di lingkup Pemkab. Muara Enim terhadap masyarakat sekitar dan saya berpesan agar rumah ini dapat dirawat serta dijaga dengan baik,"ujar Pj Bupati.
Lebihlanjut dirinya menjelaskan bahwa kehadirannya karena memenuhi undangan dari Bapak Syariful yang menggelar doa bersama sebagai bentuk rasa syukur dengan telah rampungnya perbaikan rumah yang satu bulan lalu hangus terbakar. Pj. Bupati-pun mengucapkan selamat kepada Bapak Syariful sekeluarga dengan telah berdirinya rumah yang dinilainya cukup representatif.
Turut hadir mendampingi Pj. Bupati, Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Muara Enim dan Camat Tanjung Agung.
Pengumuman
-
Nov 19, 2024 Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar CPNS 2024
Agenda/Kegiatan
-
Oct 08, 2024 Rencana Kegiatan Pemerintah Kabupaten Muara Enim
-
Oct 07, 2024 Rencana Kegiatan Pemerintah Kabupaten Muara Enim
Kontak Kami
Kantor Bupati Kabupaten Muara Enim
Jl. Jend. A. Yani No.16, Ps. I Muara Enim, Kec. Muara Enim, Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan 31313
-
Telp.(0734) 421001
-
Fax.-
-
Email.muaraenimkab@muaraenimkab.go.id
Statistik Pengunjung
Pengunjung Tebanyak (15953 Kunjungan)
Total Hit (1155783 Kunjungan)
Hari Ini (1290 Kunjungan)
Kemarin (3039 Kunjungan)
Jajak Pendapat
Menurut pengunjung, apakah isi website ini bersifat informatif ?