Dinas Kominfo Muara Enim Gelar “LAPOR!-SP4N dan PPID Muara Enim Goes to Campus”



Tim News Room Muara Enim Diskominfo.

Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Muara Enim melakukan sosialisasi Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat – Sistem Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Nasional (LAPOR!-SP4N) dan Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) kepada 100 mahasiswi Poltekkes Kemenkes Palembang Prodi DIII Kebidanan Muara Enim bertajuk “LAPOR!-SP4N Muara Enim Goes To Campus,” Kamis (21/11).

Dalam sambutannya Kepala Dinas Kominfo Muara Enim Ardian Arifanardi, AP, M.Si yang diwakili Kepala Bidang Pengelolaan Data, Informasi Publik dan Statistik, Harry Aries Saputra, SE, MM mengatakan, malalui sosialisasi ini diharapkan mahasiswi Poltekkes Kemenkes Palembang Prodi DIII Kebidanan Muara Enim sebagai bagian dari masyarakat bisa mengetahui cara, bagaimana, kemana dan melalui apa menyampaikan aspirasi dan pengaduan yang benar agar laporannya tersampaikan kepada pihak yang berwenang dan cepat ditanggapi serta terhindar dari dampak hukum UU ITE. Adapun Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi salah satu tugasnya adalah menyediakan informasi dan dokumentasi sesuai dengan kewenangannya untuk diakses oleh masyarakat tentang Pemerintahan Daerah, selain informasi yang dikecualikan berdasarkan peraturan perundang-undangan.

“Dengan adanya partisipasi masyarakat dalam menyampaikan aspirasi dan pengaduan dapat menjadi sarana evaluasi dan perbaikan kebijakan di Pemkab Muara Enim guna mejuwudkan visi misi Kabupaten Muara Enim untuk Rakyat yang Agamis, Berdaya Saing, Mandiri, Sehat dan Sejahtera,” tambah Harry.

Pada kesempatan itu, Staf Dinas Kominfo Muara Enim, Redi Endika yang menjadi narasumber  kegiatan sosialisasi tersebut mengajak mahasiswi Poltekkes Kemenkes Palembang Prodi DIII Kebidanan Muara Enim menyampaikan aspirasi dan pengaduannya melalui LAPOR!-SP4N. “Menyampaikan aspirasi dan pengaduan melalui LAPOR!-SP4N ada 3 cara yaitu melalui website www.lapor.go.id, Mobile Apps SP4N-LAPOR! dan sms isi aduan ke 1708”. Ujarnya

Sefia, mahasiswi Poltekkes pada kesempatan yang sama mengatakan. “Kegiatan ini sangat bermanfaat, karena dengan ini kami jadi tahu kemana dan bagaimana cara menyampaikan aspirasi dan pengaduan kepada pemerintah sehingga permasalahan-permasalahan yang ada dapat terselesaikan.” Katanya

Pada kesempatan itu kegiatan sosialisasi dilaksanakan di Aula Pertemuan Poltekkes dan hadiri sekitar 100 orang mahasiswi Poltekkes Kemenkes Palembang Prodi DIII Kebidanan Muara Enim.