Liga Santri Kasad TNI AD Tahun 2022 Wilayah Kodim 0404 Muara Enim Resmi Dibuka



Tim News Room Muara Enim Diskominfo

Pelaksana Harian (Plh) Bupati Muara Enim Kurniawan bersama Dandim 0404 Muara Enim Rimba Anwar Resmikan Pembukaan Liga Santri Piala Kepala Staf Tentara Negara Indonesia (TNI) Angkatan Darat (Kasad) Zona Wilayah Kodim 0404 Muara Enim Tahun 2022 yang mana ditandai dengan penendangan bola kegawang didampingi Unsur Forum Kordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Muara Enim, Senin (20/06)di Gedung Olahraga (Gor) Muara Enim.
 
Dalam kesempatan itu, Plh Bupati menuturkan bahwa ajang ini merupakan kegiatan positif yang tidak hanya bermanfaat dari sisi keolahragaan dalam menumbuh-kembangkan minat dan bakat para santri di cabang sepakbola, melainkan juga sebagai wadah silaturahmi bagi para santri dan pondok pesantren maupun lembaga pendidikan agama Islam, khususnya di Kabupaten Muara Enim sehingga dapat memupuk ukhuwah dan solidaritas kita bersama

"Oleh sebab itu selenggarakanlah kegiatan ini dengan sebaik-baiknya. Saya tidak ingin mendengar nantinya ada keributan ataupun tindakan anarkis. Jika nantinya ada hal-hal yang dianggap tidak sesuai, maka silakan sampaikan secara baik melalui prosedur yang tepat sesuai dengan ketentuan,"harapnya.

Dirinya juga mengucapkan selamat bertanding kepada 6 tim kesebelasan yang ikut dalam even tersebut. "Momentum ini harus kita jadikan motivasi untuk berprestasi lebih baik lagi, khususnya bagi pemenang yang nantinya akan mewakili Kabupaten Muara Enim pada ajang selanjutnya di tingkat Provinsi Sumatera Selatan,"ujar Plh Bupati.

"Mudah-mudahan nantinya dari sini akan muncul atlet-atlet sepakbola kebanggaan Kabupaten Muara Enim yang dapat berlaga mengharumkan Bumi Serasan Sekundang pada level yang lebih tinggi,"pungkas Plh Bupati.

Sementara itu, Dandim 0404 Muara Enim mengucapkan terimakasih kepada Pemkab. Muara Enim beserta para panitia khususnya yang telah mensuport kegiatan tersebut.

"Saya berpesan kepada seluruh peserta untuk junjung tinggi sportifitas serta maknai kegiatan ini sebagai ajang untuk membuktikan skill / kemampuan serta sebagai ajang bersilaturahmi satu sama lain,"ujarnya.

Turut hadir Unsur Forkopimda Kab. Muara Enim, Pj Sekda Muara Enim, Para Assisten,Staf Ahli Kemasyarakatan & SDM, para Kepala Perangkat Daerah lingkup Pemkab. Muara Enim