Tingkatkan Koordinasi Tekan Laju Inflasi
18-08-2022Tim News Room Muara Enim Diskominfo
Sekda Muara Enim diwakili Kepala Bagian Perekonomian dan Sumber Daya Alam Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muara Enim Ir. Tri Hadi Pranyoto memimpin rapat koordinasi bersama Satuan Tugas (Satgas) Pangan Kabupaten Muara Enim di Ruang Rapat Serasan Sekundang, Kamis (18/08).
Tri mengatakan semua laporan yang didapat dilapangan atau pasar harus dikoordinasikan dan dilaporkan dalam Grup WhatsApp Satgas Pangan, jangan bergerak sendiri - sendiri, sehingga bisa bersama - sama memprediksi apa saja yang menyebabkan terjadinya pengaruh inflasi.
Kemudian, bila ada program dari Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) seperti Gerakan Sumsel Mandiri Pangan bisa disoundingkan dengan kegiatan di Kabupaten Muara Enim.
Sementara itu, Natasia dari Dinas Ketahanan Pangan Muara Enim mengatakan bahwa pada hari ini, harga telur dan daging yang mengalami kenaikan. "Kami setiap hari melaporkan harga - harga sembako melalui kerja sama dengan website Dinas Komunikasi dan Informatika Muara Enim".
Selain itu, lanjutnya, Pihaknya terus melakukan pendekatan 4K dalam menanggulangi laju inflasi, seperti Keterjangkauan harga, Ketersediaan pasokan, Kelancaran distribusi, dan Komunikasi Efektif.
Sementara Triandra dari Badan Pusat Statistik Kabupaten Muara Enim mengatakan laju inflasi semester 2 di Kabupaten Muara Enim dipengaruhi oleh komoditas cabe merah.
Pengumuman
-
Nov 19, 2024 Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar CPNS 2024
Agenda/Kegiatan
-
Oct 08, 2024 Rencana Kegiatan Pemerintah Kabupaten Muara Enim
-
Oct 07, 2024 Rencana Kegiatan Pemerintah Kabupaten Muara Enim
Kontak Kami
Kantor Bupati Kabupaten Muara Enim
Jl. Jend. A. Yani No.16, Ps. I Muara Enim, Kec. Muara Enim, Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan 31313
-
Telp.(0734) 421001
-
Fax.-
-
Email.muaraenimkab@muaraenimkab.go.id
Statistik Pengunjung
Pengunjung Tebanyak (15953 Kunjungan)
Total Hit (1149557 Kunjungan)
Hari Ini (1134 Kunjungan)
Kemarin (1073 Kunjungan)
Jajak Pendapat
Menurut pengunjung, apakah isi website ini bersifat informatif ?