Sekda Muara Enim Mendukung Gerakan Muara Enim Peduli Bebas Korupsi
16-12-2019Tim News Room Muara Enim Diskominfo.
Pagi ini, Aliansi masyarakat Muara Enim anti korupsi yang tergabung dalam Gerakan Muara Enim Peduli, Senin (16/12) mendatangi Kantor Bupati Muara Enim guna menyampaikan aspirasi terwujudnya Kabupaten Muara Enim yang bebas korupsi dan nepotisme
Rombongan diterima langsung Sekretaris Daerah Muara Enim beserta jajarannya di Ruang Rapat Serasan Sekundang.
Sekda secara pribadi dan atas nama Plt. Bupati Muara Enim menyampaikan dukungan dan terima kasihnya atas inisiatif serta kepedulian seluruh komponen masyarakat Muara Enim melalui Gerakan Muara Enim Peduli yang tetap berkomitmen untuk mengawal jalannya Pemerintahan Kabupaten Muara Enim yang bebas korupsi dan nepotisme.
Koordinator lapangan, H. Ardiansyah meminta para pimpinan daerah Kabupaten Muara Enim, yaitu Plt. Bupati dan Sekda berkomitmen untuk bekerja dengan bersih, jauh dari korupsi dan nepotisme.
Tak hanya itu, Ardiansyah juga meminta Pemkab. Muara Enim segera mengembalikan kepercayaan masyarakat agar masyarakat dapat mendukung suksesnya program kerja Pemerintahan Kabupaten Muara Enim.
Turut hadir menerima rombongan yaitu Asisten I Bidang Pemerintahan & Kesra, Drs. H. M. Teguh Jaya, M.M, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Amrullah Jamaludin, SE, Kaban.Kesbangpol, Drs. Andi Wijaya, M.M, Kabag Humas dan Protokol, Arie Irawan, S.STP. M.Si, Kabag Kesra, Zulfikar, S.Ag. M.M dan Kabag Tata Pemerintahan, Maizal Kaslan.
Pengumuman
-
Nov 19, 2024 Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar CPNS 2024
Agenda/Kegiatan
-
Oct 08, 2024 Rencana Kegiatan Pemerintah Kabupaten Muara Enim
-
Oct 07, 2024 Rencana Kegiatan Pemerintah Kabupaten Muara Enim
Kontak Kami
Kantor Bupati Kabupaten Muara Enim
Jl. Jend. A. Yani No.16, Ps. I Muara Enim, Kec. Muara Enim, Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan 31313
-
Telp.(0734) 421001
-
Fax.-
-
Email.muaraenimkab@muaraenimkab.go.id
Statistik Pengunjung
Pengunjung Tebanyak (15953 Kunjungan)
Total Hit (1152198 Kunjungan)
Hari Ini (744 Kunjungan)
Kemarin (1688 Kunjungan)
Jajak Pendapat
Menurut pengunjung, apakah isi website ini bersifat informatif ?