Pj Sekda Ajak Camat dan Kepala Puskesmas Sepakat Kurangi Kasus Stunting
13-10-2022Tim News Room Muara Enim Diskominfo.
Selaku aparat pemerintah, mari kita sepakat, kita tekankan bahwa kedepan kita akan terus berupaya mengurangi kasus stunting yang ada di Kabupaten Muara Enim guna mewujudkan generasi kedepan yang lebih baik dari kita.
Hal tersebut dikatakan langsung oleh Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kabupaten Muara Enim H Riswandar saat dirinya membuka kegiatan Sosialisasi Pedoman Strategi Komunikasi Percepatan Pencegahan Stunting Kabupaten Muara Enim yang diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Muara Enim di Hotel Grand Zuri, Kota Muara Enim, Kamis (13/10).
Lebih lanjut, dihadapan 22 orang Camat dan Kepala Puskesmas se-Kabupaten Muara Enim yang hadir sebagai peserta, Pj Sekda menghimbau agar dapat mengkampanyekan pencegahan kasus Stunting di Kecamatan masing-masing sampai tingkat Desa dan Kelurahan.
Tak lupa, atas nama Pemkab. dan masyarakat Kabupaten Muara Enim, Pj Sekda mengucapkan terima kasih dan sangat menyambut baik kegiatan ini, mudah-mudahan nanti angka stunting Kabupaten Muara Enim bisa dibawah satu persen sehingga nantinya generasi kita akan tumbuh subur sebagai generasi-generasi penerus dimasa mendatang.
Sementara itu, dalam laporannya, dr Eni Zatila selaku Kepala Dinas Kesahatan Kabupaten Muara Enim mengatakan, kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan koordinasi dan sinkronisasi secara lintas program dan lintas sektoral dalam hal percepatan penurunanan angka stunting di Kabupaten Muara Enim, selain dari peningkatan komunikasi dan perilaku tenaga kesehatan dalam pemberdayaan masyarakat ini akan berlangsung selama 2 hari dengan menghadirkan Narasumber dari Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Selatan, Bappeda Muara Enim, dan Dinas Pembedayaan Masyarakat Desa Muara Enim.
Lanjut Eni, untuk dipahami bersama, kasus Stunting bukan merupakan kasus aib.
"Jadi, jika kita menemukan sesuatu hal yang berhubungan dengan kasus tersebut langsung saja dilaporkan kepada tenaga kesehatan yang ada di tempat masing-masing, karena dengan begitu kita bisa mendeteksi, mengatasi hal tersebut lebih awal guna mencegah kasus tersebut semakin berkembang," pinta Eni.
Pengumuman
Agenda/Kegiatan
-
Oct 08, 2024 Rencana Kegiatan Pemerintah Kabupaten Muara Enim
-
Oct 07, 2024 Rencana Kegiatan Pemerintah Kabupaten Muara Enim
Kontak Kami
Kantor Bupati Kabupaten Muara Enim
Jl. Jend. A. Yani No.16, Ps. I Muara Enim, Kec. Muara Enim, Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan 31313
-
Telp.(0734) 421001
-
Fax.-
-
Email.muaraenimkab@muaraenimkab.go.id
Statistik Pengunjung
Pengunjung Tebanyak (15953 Kunjungan)
Total Hit (1148636 Kunjungan)
Hari Ini (213 Kunjungan)
Kemarin (1073 Kunjungan)
Jajak Pendapat
Menurut pengunjung, apakah isi website ini bersifat informatif ?