Kopi Semendo Pikat Antusias Pengunjung Anjungan Sumsel TMII Tahun 2022



Tim News Room Muara Enim Diskominfo

Komoditi kopi semendo sudah tidak diragukan lagi  eksistensinya di kanca Nasional maupun International. Seperti halnya dalam pagelaran seni dan budaya yang dilaksanakan di Anjungan Sumsel Taman Mini Indonesia Indah pada Sabtu (22/10).

Para pengunjung yang berasal dari berbagai penjuru daerah di Indonesia pagi itu, ramai mengunjungi stand Pemkab. Muara Enim untuk menyeruput segelas Kopi khas dari Bumi Tunggu Tubang.

Salah satu pengunjung, Sabila Riyaldi yang merupakan pengusaha cafe di daerah Jakarta menuturkan bahwa memang kopi dari semendo ini memiliki aroma dan rasa khas yang tidak dimiliki kopi dari daerah lain.

Hal tersebut bukan hanya sebatas isapan jempol belaka setelah menyeruput segelas kopi khas semendo dirinya langsung membeli Kopi Liberika 10 kg dan Robusta Honey 10 kg untuk diolah kembali menjadi varian minuman di cafe yang ia miliki.

Hasil penelusuran TimNewsRoomMuaraEnimDiskominfo di lapangan, Bapak Suratin, selaku petani kopi asli dari Semendo mengatakan bahwa memang kopi varian Liberika dan Robusta merupakan jenis varian yang paling banyak digandrungi baik itu dikalangan muda-mudi hingga lanjut usia.

Dirinya juga mengatakan belum lama ini sudah banyak sekali tawaran-tawaran yang masuk seperti halnya salah seorang pengusaha di Tanggerang Selatan yang hendak mengekspor varian kopi semendo ini ke pasar Singapore dan Malaysia dengan target minimal ekspor 10 hingga 15 Ton.

Mengingat jumlah minimal ekspor yang begitu tinggi dengan segala kekurangan baik itu sarana dan prasarana terkait pembudidayaan kopi disemendo, dirinya membutuhkan bantuan peranan dari Pemkab. Muara Enim guna memenuhi jumlah minimum ekspor tersebut.