Staf Ahli Buka Rakor SLRT



Tim News Room Muara Enim Diskominfo

Mewakili Bupati Muara Enim, Staf Ahi Sumber Daya Manusia Pemerintah Kabupaten Muara Enim Amrullah Jamaludin membuka Rapat koordinasi (Rakor) Sistem Layanan Rujukan Terpadu (SLRT) dan Pusat Kesejahteraan Sosial (Puskesos) dalam Kabupaten Muara Enim di Griya Hotel Serasan, Selasa (01/11).

Staf ahli mengatakan sebagaimana Peraturan Menteri Sosial Nomor 15 tahun 2018 tentang SLRT untuk penanganan fakir miskin dan orang tidak mampu, bahwa dalamr rangka penyelenggaraan kesejahteraan sosial perlu adanya sinergitas, pelayanan akses, dan integritas layanan lintas sektoral instansi terkait dalam penanganan fakir miskin yang ada di Kabupaten Muara Enim.

SLTR ini adalah sistem layanan yang mengindetifikasi kebutuhan dan keluhan fakir miskin dan orang tidak mampu serta rujukan kepada pengelola program penanganan fakir miskin dan orang tidak mampu.

Sedangkan Puskesos merupakan tempat yang berfungsi untuk melakukan kegiatan pelayanan sosial bersama secara sinergi dan terpadu antara kelompok masyarakat dalam komunitas yang ada di desa / kelurahan / dalam penyelenggaraan kesejahteraan sosial.

"Diharapkan dengan Rakor ini ada partisipasi aktif dan sinergi semua pihak terkait, untuk dapat terlaksananya program ini, hingga dapat membantu dalam penyelesaian permasalahan yang ada sehingga dapat mengurangi angka kemiskinan di Kabupaten Muara Enim," ungkapnya.

Sementara itu, Sekretaris Dinas Sosial Muara Enim, Sonny Prihartono selaku Ketua Pelaksana Rakor menerangkan bahwa Rakor ini dimaksudkan untuk memperkuat koordinasi dan menyatukan persepsi terkait program SLTR dan Puskesos dengan tujuan meningkatkan pelayanan kesejahteraan sosial bagi warga miskin dan orang tidak mampu serta mendukung program - program penanggulangan kemiskinan khususnya SLTR dan Puskesos sesuai dengan aturan yang berlaku.

Kemudian untuk peserta Rakor disampaikannya  berjumlah 180 orang diantaranya berasal dari Kasi Kesos Kecamatan, Koordinator Kabupaten Kecamatan dan Operator PKH, TKSK, Fasilitator Desa Perwakilan Kecamatan, dan Operator SIKS - NG.

Sedangkan Narasumber pada Rakor yang dilaksanakan satu hari ini berasal dari Kementerian Sosial, Dinas Sosial Provinsi Sumatera Selatan, dan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Muara Enim.