Plt Bupati Kaffah Beri Santunan Keluarga Korban Jiwa Hanyut di Sungai Lematang
27-04-2023Tim News Room Muara Enim Diskominfo
Sebagai wujud nyata belasungkawa kepada korban tenggelam di Sungai Lematang, selaku kepala daerah Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Muara Enim Ahmad Usmarwi Kaffah bersama Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Muara Enim Nurul Vita Utami Kaffah memberi Satunan kepada Keluarga Almarhum Bintang (9) dan Adi Pramono (14), Kamis (27/04).
Melalui penelurusan tim dilapangan, Bintang siswa kelas 3 Sekolah Dasar di desa Penanggiran tersebut, hendak pergi untuk mandi di Sungai Lematang bersama teman-temanya. Ketika sedang asyik mandi, diduga karena arus air sungai yang sangat deras mengakibatkan bocah 9 Tahun tersebut hanyut terbawa arus, motif yang sama juga dialami oleh Alm Adi Pramono(14) warga Desa Rami Pasai Kecamatan Benakat.
Sesampainya dirumah duka, Plt Bupati menyampaikan belangsungkawa kepada keluarga korban, Plt Bupati menghimbau kepada masyarakat sekitar untuk lebih berhati-hati dalam mengawasi anak-anak terutama saat musim penghujan yang mana debit air sungat meluap sehingga mengakibatkan aliran sungai kian deras yang tentunya sangat berbahaya.
"Saya menghimbau kepada masyarakat untuk lebih waspada dalam menjaga keselamatan anak-anak khusunya bagi para Kepala Desa untuk selalu sigap dan mensosialisasikan kepada warganya masing-masing agar kedepan tidak ada korban selanjutnya,"tegas Plt Bupati kepada masyarakat dan Kades setempat.
Lebih lanjut, sehubungan dengan arahan dari Badan Metereologi, Klimatologi dan Geofisika yang mengatakan saat ini sedang memasuki musim panas ekstrim yakni hingga 30 derajat celcius dengan kelembapan sampai dengan 60%, Plt Bupati menghimbau masyarakat untuk menjaga lingkungan agar terhindar dari kebakaran.
Sementara itu, kedua keluarga korban mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Muara Enim khususnya kepada BPBD Kabupaten Muara Enim beserta tim gabungan yang telah berhasil melakukan evakuasi jenazah untuk kemudian dapat dikebumikan dengan layak sebagaimana mestinya.
Nampak hadir, Kadinsos, Kepala BPBD, Kadin PKP, Kadin PUPR, Kadis Hub, Baznaz Muara Enim unsur tripika Kecamatan Gunung Megang serta Kades Penanggiran
Pengumuman
Agenda/Kegiatan
-
Oct 08, 2024 Rencana Kegiatan Pemerintah Kabupaten Muara Enim
-
Oct 07, 2024 Rencana Kegiatan Pemerintah Kabupaten Muara Enim
Kontak Kami
Kantor Bupati Kabupaten Muara Enim
Jl. Jend. A. Yani No.16, Ps. I Muara Enim, Kec. Muara Enim, Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan 31313
-
Telp.(0734) 421001
-
Fax.-
-
Email.muaraenimkab@muaraenimkab.go.id
Statistik Pengunjung
Pengunjung Tebanyak (15953 Kunjungan)
Total Hit (1148419 Kunjungan)
Hari Ini (1069 Kunjungan)
Kemarin (962 Kunjungan)
Jajak Pendapat
Menurut pengunjung, apakah isi website ini bersifat informatif ?