Peluncuran Aplikasi Responsif Gender untuk Perempuan Berdaya dan Sosialisasi Kebijakan Pengarusutamaan Gender di Muara Enim



Tim News Room Diskominfo Muara Enim.

Plt Bupati Muara Enim Ahmad Usmarwi Kaffah diwakili Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Amrullah Jamaludin menghadiri Pembukaan sosialisasi kebijakan Pelaksanaan Pengarusutamaan Gender (PUG) termasuk Perencanaan & Penganggaran Responsif Gender (PPRG) atau sosialisasi PERDA PUG di Hotel Griya Sintesa, Senin (08/05).

Amrullah Jamaludin menyampaikan kegiatan ini bertujuan untuk memberikan acuan bagi aparatur kabupaten dalam penyusunan strategi, pengintegrasian gender yang dilakukan dalam perencanaan, pelaksanaan, penganggaran, pemantauan dan evaluasi atas kebijakan program dan kegiatan pembangunan di kabupaten Muara Enim 

"Melalui kegiatan ini dapat meningkatkan kesetaraan dan keadilan dalam peran kedudukan laki-laki dan perempuan sebagai sumber daya dalam mendukung pembangunan di Kabupaten Muara Enim," pungkasnya.

Pada kegiatan ini juga dilaksanakan launching aksi perubahan sistem informasi responsif gender untuk perempuan berdaya. Aplikasi ini di rancang untuk memudahkan pengelolaan data data Implementasi pengarusutamaan Gender. 

Selama ini Data-Data Implementasi diolah secara manual sehingga informasi Pembangunan yang responsif Gender sulit di akses secara cepat Aplikasi ini sekaligus menjadi media dalam pelaksanaan Perda PUG No 2 Tahun 2022 tentang Pengarusutamaan Gender khusunya dalam hal pelaporan, monitoring dan Evaluas PUG di Kabupaten Muara Enim.

turut hadir dalam acara Kabag Hukum Muara Enim, Ketua Bapemperda DPRD Muara Enim, Ketua Pusat Studi Garden, Kepala Opd kabupaten Muara Enim, dan Pesrta Sosialisasi.