Penas Tani dan Nelayan XVI di Kota Padang Resmi digelar



Tim News Room Muara Enim Diskominfo

Ajang silahturahmi sekaligus tukar ilmu bagi para petani dan nelayan se-Indonesia yakni Pekan Nasional (Penas) Petani dan Nelayan XVI secara resmi digelar, Sabtu pagi (10/06) di Lanud Sutan Sjahrir Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar).

Acara yang dibuka oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Republik Indonesia, Airlangga Hartarto ini akan berlangsung dari 10-15 Juni mendatang ini juga merupakan langkah awal Kementerian Pertanian RI dalam mencanangkan gerakan tiap Kabupaten / Kota untuk menggarap 1.000 Hektare lahan guna menguatkan ketahanan pangan nasional.

Dijelaskan oleh Menteri Pertanian (Mentan) RI Syahrul Yasin Limpo, pangan adalah sektor paling strategis karena berkaitan langsung dengan aspek dasar kebutuhan masyarakat tidak hanya itu pangan juga menjadi tumpuan terbukanya lapangan kerja serta menguatkan ekonomi Indonesia.

"Melalui Penas ini akan menjadi wadah bagi seluruh petani nelayan dan stakeholder lainnya untuk mengevaluasi dan berkonsolidasi menguatkan produksi dan ketahanan pangan khususnya di Indonesia dalam menghadapi ancaman El Nino,"tuturnya.

Sebagai informasi dalam bentuk utama pentas Tani XVI tahun 2023, menghasilkan beberapa kesepakatan diantaranya menguatkan posisi pangan lokal sebagai wujud kemandirian pangan nasional serta menetapkan Provinsi Gorontalo sebagai tuan rumah Penas Tani XVII.

Usai rangkaian pembukaan tadi pagi, acara dilanjutkan dengan temu wicara oleh seluruh perwakilan Kontak Tani dan Nelayan dari 37 Provinsi dengan Mentan RI seputar menindaklanjuti peranan daerah untuk meningkatkan ketahanan pangan nasional