Jawaban Plt Bupati Muara Enim Terhadap Pemandangan Umum Anggota Dewan Atas Nama Fraksi-Fraksi Dewan
19-06-2023Tim News Room Muara Enim Diskominfo.
Mengenai permasalahan kendaraan angkutan batubara dengan kesepakatan pembangunan jalan alternatif angkutan batubara yang merupakan pokok aspirasi masyarakat namun terkendala belum adanya persetujuan dari PTBA yang mana pada RUPST tanggal 15 Juni di Jakarta kemarin sudah kami sampaikan secara lisan dan insyaallah akan dirapatkan dan ditindaklanjuti oleh pihak PTBA. Untuk itu, tentunya kami butuh dukungan persatuan kita semua tidak hanya dari eksekutif tidak hanya dari DPRD, Polres, Kodim, Kejaksaan tapi seluruh masyarakat Kabupaten Muara Enim karena kalau kita ingin berjalan cepat tentu kita harus bergerak sama langkah dan tujuan, kita harus bersatu menuju Kabupaten Muara Enim terdepan dan darussalam dimasa mendatang.
Hal tersebut disampaikan Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Muara Enim Ahmad Usmarwi Kaffah dihadapan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Muara Enim Liono Basuki, Wakil-Wakil Ketua dan para Anggota DPRD Kabupaten Muara Enim dalam Rapat Paripurna ke IV DPRD Kabupaten Muara Enim yang berlangung di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Muara Enim Enim dengan agenda jawaban Bupati Muara Enim terhadap Pemandangan Umum Anggota Dewan atas nama Fraksi-Fraksi Dewan terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Pertanggungjawaban Pelaksanaan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran (TA) 2022, Senin (19/06).
Selain itu, dalam rapat yang dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD Kabupaten Muara Enim tadi, Plt Bupati mengungkapkan, terhadap capaian kinerja keuangan Pemerintah Kabupaten Muara Enim yang kembali mendapatkan predikat WTP ke-10 kalinya berturut-turut dari BPK-RI perwakilan Provinsi Sumatera Selatan. Prestasi tersebut tentunya tidak terlepas dari kerjasama yang baik antara eksekutif dan legislatif dan sudah menjadi komitmen eksekutif untuk terus berusaha semaksimal mungkin guna mempertahankan serta meningkatkan prestasi yang telah diraih.
Lebih lanjut, mengenai percepatan penurunan stunting dengan melakukan upaya pencegahan dan penanganan terhadap kasus balita yang ada. Plt Bupati mengatakan hal tersebut merupakan prioritas utama karena anak adalah masa depan bangsa dan mengenai listrik PLN yang sering mati dan belum maksimalnya aliran air PDAM Lematang Enim, pihaknya sudah berkoordinasi dan semaksimal mungkin akan segera menangani permasalah tersebut.
Diakhir jawabannya, Plt Bupati menegaskan bahwasannya eksekutif senantiasa untuk terus dapat meningkatkan kinerja dan prestasi kerja dalam rangka untuk melayani masyarakat sesuai visi dan misi Kabupaten Muara Enim #MERAKYAT Muara Enim untuk Rakyat yang Agamis, Berdaya Saing, Mandiri, Sehat, dan Sejahtera.
Nampak hadir diantaranya Unsur Forokopimda Kabupaten Muara Enim, Sekretaris Daerah, Staf Ahli Bupati, para Asisten, para Kepala Perangkat Daerah lingkup Pemkab. Muara Enim dan Camat se-Kabupaten Muara Enim termasuk juga para Kepala Instansi Vertikal serta Pimpinan BUMN/D/S dalam wilayah Kabupaten Muara Enim.
Pengumuman
-
Nov 19, 2024 Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar CPNS 2024
Agenda/Kegiatan
-
Oct 08, 2024 Rencana Kegiatan Pemerintah Kabupaten Muara Enim
-
Oct 07, 2024 Rencana Kegiatan Pemerintah Kabupaten Muara Enim
Kontak Kami
Kantor Bupati Kabupaten Muara Enim
Jl. Jend. A. Yani No.16, Ps. I Muara Enim, Kec. Muara Enim, Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan 31313
-
Telp.(0734) 421001
-
Fax.-
-
Email.muaraenimkab@muaraenimkab.go.id
Statistik Pengunjung
Pengunjung Tebanyak (15953 Kunjungan)
Total Hit (1148895 Kunjungan)
Hari Ini (472 Kunjungan)
Kemarin (1073 Kunjungan)
Jajak Pendapat
Menurut pengunjung, apakah isi website ini bersifat informatif ?