Asisten I Buka Workshop IKM IGTKI Kabupaten Muara Enim



Tim News Room Muara Enim Diskominfo.

Sebagai bentuk perhatian terhadap dunia pendidikan di Kabupaten Muara Enim, Ikatan Guru Taman Kanak-kanak Indonesia (IGTKI) Kabupaten Muara Enim bekerjasama dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Muara Enim juga Perkumpulan Pemuda Peneliti dan Pemerhati Pendidikan (P3 & P2) menggelar Workshop Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) menuju terwujudnya profil pelajar pancasila yang dibuka Bupati Muara Enim melalui Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra H Emran Tabrani dengan diikuti 150 peserta yang berasal dari Guru PAUD dan TK se-Kabupaten Muara Enim di Ruang Rapat Pangripta Nusantara, Kantor Bappeda Muara Enim, Senin (24/07).

“Kegiatan tersebut merupakan bentuk perhatian kita kepada tenaga pendidik khususnya guru-guru PAUD dan TK guna meningkatkan kualitasnya, apalagi sekarang kita menggunakan kurikulum merdeka. Nah, untuk mengiringi perpindahan kurikulum tersebut pasti para tenaga pendidik harus punya pengetahuan bahkan kemampuan dalam mengaplikasikan kurikulum merdeka. Makanya kami menggagas kegiatan yang dinarasumberi oleh pak Muksin dari P3 & P2 Yogyakarta,” kata Ketua IGTKI Kabupaten Muara Enim Hj Titit Susanti saat diwawancara.

Lebih lanjut, selaku penggagas kegiatan tersebut, Hj Titit Susanti yang juga menjabat sebagai Anggota DPRD Kabupaten Muara Enim berharap melalui workshop ini para tenaga pendidik di Satuan PAUD dan TK se-Kabupaten Muara Enim dapat semakin profesional ditunjukan dengan kualitas yang terus meningkat dalam mencerdaskan anak bangsa.

“Anak adalah masa depan kita, masa depan bangsa Indonesia. Kami (IGTKI) Kabupaten Muara Enim siap memberikan kontribusi terbaik untuk mencerdaskan anak bangsa,” pungkasnya.

Sementara itu, Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra H Emran Tabrani menyampaikan apresiasi dan penghargaan serta terima kasih kepada IGTKI Kabupaten Muara Enim yang telah menyelenggarakan kegiatan workshop ini.

Menurutnya, dalam kegiatan yang turut dihadiri Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupen Muara Enim H Rusdi Hairulah tadi sangat strategis sekali untuk memberikan pemahaman kepada para guru-guru PAUD dan TK yang ada di Kabupaten Muara Enim terkait dengan implementasi kurikulum merdeka yang diterapkan di tempat masing-masing. Karena melalui workshop ini tentu wawasan tenaga pendidik kita terkait kurikulum merdeka belajar dapat semakin luas dan memiliki kompetensi serta pemahaman yang dapat diimplementasikan di sekolah masing-masing sehingga anak didik kita dapat semakin maju dan berdaya saing.