Program Piring Emas, Solusi Pemkab Muara Enim Atasi Stunting dan Kembangkan Potensi Anak



Tim News Room Muara Enim Diskominfo 

Pemkab Muara Enim menggelar Rapat Koordinasi Pelaksanaan Program Integrasi Orang Tua Asuh Balita Stunting Menuju Generasi Emas (Piring Emas) di Ruang Rapat Pangripta Nusantara Bappeda Muara Enim, Senin (25/02). Rapat ini dihadiri oleh Pj Ketua TP PKK Muara Enim Hj Rose Mafiana, Kepala Dinas Kesehatan Muara Enim, Direktur RSUD M. Rabain, perwakilan OPD, Camat, dan Perangkat Daerah Lingkup Kabupaten Muara Enim 

Program Piring Emas adalah program nasional yang diluncurkan oleh Pj Bupati Muara Enim, H Ahmad Rizali, untuk menurunkan angka stunting di Kabupaten Muara Enim dan meningkatkan kualitas generasi emas. Program ini mengajak OPD dan stakeholder untuk menjadi orang tua asuh bagi balita yang mengalami stunting (pertumbuhan dan perkembangan anak terhambat akibat kekurangan gizi dalam jangka panjang) dan memberikan makanan tambahan yang kaya protein, seperti susu, telur, dan olahan pangan lokal.

Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Muara Enim, H Emran Tabrani mengatakan, peluncuran program ini sudah dilaksanakan di Kecamatan Panang Enim pada tanggal 21 Februari 2024. Ia berharap program ini bisa segera dilaksanakan di 22 kecamatan lainnya di Kabupaten Muara Enim, khususnya untuk 324 balita yang sangat pendek. Ia juga menginstruksikan perangkat daerah untuk membuat rekening khusus untuk orang tua asuh dan melakukan evaluasi setiap bulan.

Pj Ketua TP PKK Muara Enim,Hj Rose Mafiana mengatakan, program ini harus dilakukan secara terpadu dan bertanggung jawab, sehingga bisa memberikan dampak positif bagi tumbuh kembang anak. 

"Jika program ini berhasil, Kabupaten Muara Enim bisa menjadi contoh bagi daerah lain dalam menangani masalah stunting,"ujarnya.

Kepala Dinas Kesehatan Muara Enim, Eni Zatila memaparkan, program ini bersumber dari dana sukarela PT/kegiatan amaliah yang mendukung percepatan penurunan angka stunting. 

"program ini menggunakan metode "jimpitan" di OPD masing-masing, di mana seluruh ASN terlibat secara sukarela. Ia juga mengapresiasi inovasi Pj Bupati Muara Enim yang menjadi inisiator program ini,"tutur Eni Zatila.