Plt Asisten, OPM : Bentuk Kepedulian Pemerintah Untuk Masyarakat



Tim News Room Muara Enim Diskominfo SP.

Operasi Pasar Murah (OPM) yang terus digencarkan Pemkab. Muara Enim guna menekan laju inflasi kembali digelar di Pasar Inpres Blok D Muara Enim. Kegiatan tiga hari berturut-turut ini dimonitor oleh Plt Asisten Perekonomian dan Pembangunan H Ahmad Yani Heriyanto, Rabu pagi (22/05).

Bersama perwakilan Forkopimda Kabupaten Muara Enim didampingi para Kepala Perangkat Daerah Lingkup Pemkab. Muara Enim, perwakilan Kepala BPS Muara Enim, Tim Ketahanan Pangan Kabupaten Muara Enim, dan Kepala UPTD Pasar Muara Enim, Plt Asisten menyusuri langsung spot-spot penjual ikan patin, ikan lele, ikan nila, cabe merah, bawang merah, terong, kubis, kangkung, sawi putih, sawi hijau, bayam, ketimun, wortel, kentang yang telah disubsidi melalui APBD Kabupaten Muara Enim tahun 2024 sebesar Rp. 3000,- s.d Rp. 20.000,- /kg.

Dikatakan Plt Asisten Yani sembari berdialog dengan para pedagang juga pembeli yang memadati pasar tadi. Kegiatan ini rutin digelar Pemkab. Muara Enim guna meringankan beban masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari.

“Terpantau saat ini angka inflasi kita stabil. Namun, kegiatan ini akan terus kita gulirkan. Ini tidak hanya sekedar masalah inflasi saja, ini lebih merujuk kepada bentuk kepedulian pemerintah ditengah-tengah harga pangan yang tidak bersahabat dengan masyarakat. Kita hadir, kita berikan subsidi, karena kita ingin masyarakat dapat tersenyum lebar ketika berbelanja dengan harga yang murah,” ujarnya.

Disamping itu, Plt Asisten juga menghimbau agar Dinas/Instansi terkait terus mengawasi stabilitas harga pangan termasuk mengawasi para pedagang jangan sampai ada yang bertindak diluar kewajaran.