Pj Bupati Terima Penghargaan Bergengsi dari BNN pada Peringatan HANI 2024



Tim News Room Muara Enim Diskominfo SP

 

Penjabat (Pj) Bupati Muara Enim, H. Ahmad Rizali, menerima penghargaan bergengsi dari Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Muara Enim pada Peringatan Hari Anti Narkoba Internasional (HANI) 2024. Acara penghargaan berlangsung di Balai Agung Serasan Sekundang, Rabu (26/06), Penghargaan ini diberikan langsung oleh Kepala BNN Kab. Muara Enim, AKBP. Erlangga, atas dukungan dan partisipasi dalam program Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) di Kabupaten Muara Enim.


Pada kesempatan itu, Pj. Bupati juga menyerahkan piagam penghargaan BNN kepada instansi dan perusahaan yang berperan aktif dalam pemberantasan narkotika di Bumi Serasan Sekundang. Pj. Bupati mengucapkan selamat kepada penerima penghargaan serta mengharapkan jadi contoh dan motivasi bagi semua pihak serta pemangku kepentingan lainnya untuk dapat berkontribusi dalam upaya Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan, dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) guna mewujudkan Indonesia Bersinar (Bersih dari Narkoba) di Bumi Serasan Sekundang.

Sebelumnya Pj. Bupati juga mengikuti peringatan HANI Tahun 2024 secara virtual bersama Forkopimda Kabupaten Muara Enim. Pj Bupati menegaskan komitmennya untuk menjadikan Kabupaten Muara Enim sebagai wilayah yang bersih dari penyalahgunaan narkoba dengan melibatkan seluruh komponen masyarakat. Pj Bupati berharap melalui peringatan HANI 2024 untuk tingkatkan kesadaran dan tanggung jawab bersama dalam memerangi narkotika ilegal.