Pj Bupati Serahkan Rancangan Teknokratik RPJMD 2025-2029



Tim News Room Muara Enim Diskominfo SP

Pj. Bupati Muara Enim, H. Henky Putrawan, S.Pt., M.Si., M.M., menyerahkan Rancangan Teknokratik Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Muara Enim Tahun 2025-2029 kepada Ketua KPU Kabupaten Muara Enim, Rohani, S.H., di Kantor KPUD Muara Enim pada Jumat (09/08). Pada penyerahan ini, Pj. Bupati yang hadir bersama unsur Forkopimda yang mewakili  menyampaikan bahwasannya dokumen ini akan menjadi dasar penting dalam merumuskan visi, misi, dan program prioritas pembangunan di Bumi Serasan Sekundang bagi calon kepala daerah dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) mendatang.

Didampingi Sekretaris Daerah, Ir. Yulius, M.Si., Kepala Bappeda, Drs, H. Emran Tabrani, M.Si., dan OPD terkait, Pj. Bupati menyampaikan bahwa Rancangan Teknokratik RPJMD ini berisikan rekomendasi program-program unggulan daerah yang sudah berjalan untuk kemudian tetap dilanjutkan dalam RPJMD Kabupaten Muara Enim Tahun 2025-2045. Arah kebijakan RPJMD ini, lanjutnya dirancang untuk mencapai visi "Muara Enim Maju, Sejahtera, dan Berkelanjutan" dengan fokus pada peningkatan pendapatan masyarakat per kapita, pengentasan kemiskinan, penguatan daya saing daerah, serta pengurangan emisi gas rumah kaca.

Pada kesempatan ini, Pj. Bupati-pun mengingatkan pentingnya netralitas ASN dan kerjasama harmonis stakeholder dalam menghadapi Pilkada. Dirinya berharap pemilu di Kabupaten Muara Enim berlangsung kondusif dan partisipasi masyarakat mencapai 100%. Dengan penyerahan Rancangan Teknokratik RPJMD ini, dirinya berharap Kabupaten Muara Enim dapat melanjutkan pencapaian kemajuan dan mempersiapkan masa depan yang lebih sejahtera untuk kemajuan di Bumi Serasan Sekundang.