Time For Nature, Plt Bupati Muara Enim Bersama GM UPTE PTBA Tanam 1000 Pohon



Tim Newsroom Muara Enim Diskominfo.

Mengenakan pakaian safety lengkap Plt Bupati Muara Enim, H Juarsah bersama General Manager UPTE PT Bukit Asam (GM UPTE PTBA) melaksanakan penanaman 1000 pohon di hutan kota H Kalamudin, Kecamatan Muara Enim, Jumat (26/06).

Disamping memperingati hari lingkungan hidup sedunia yang bertema Time For Nature (Kembali ke Alam) kegiatan penanaman pohon ini bertujuan untuk melestarikan keanekaragaman hayati kita.  "Karena saat ini sama-sama kita ketahui bahwa hutan kita sudah tidak merata hijaunya," ujar Plt Bupati.

Ini merupakan bentuk sinergisitas antara Pemerintah Kabupaten Muara Enim dengan PTBA dalan  menjamin keberlangsungan pelestarian lingkungan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat, jelas Plt Bupati.

"Mari bersama-sama kita jaga, kita rawat dan kita lestarikan lingkungan kita untuk  anak cucu kita ke depan," ajak Plt Bupati.

Sementara itu GM UPTE PTBA, Suhedi menjelaskan bahwa hari ini kita akan menanam 3100 pohon dengan diawali penanaman 1000 pohon yang nanti sisanya akan dilanjutkan oleh tim kita yang mana hal ini kita laksanakan sebagai bentuk kepedulian kita terhadap lingkungan.

"Hutan Kota H Kalamudin  dengan lahan seluas 34 hektar terdiri 5 blok atau bisa menanam pohon mencapai 2300 pohon ini kami gunakan  untuk menampung habitat-habitat tanaman tanaman langka Seperti kayu sungkai dan lain-lainnya," jelas Suhedi

Memang lahan ini ataupun hutan kota ini sudah kita serahkan ke Pemerintah Kabupaten tapi kita semua harus peduli dengan lingkungan, "Semoga ke depan tanaman ini bisa tumbuh dengan baik dan bisa bermanfaat bagi kita semua, pinta Suhedi kepada seluruh karyawan PT Bukit Asam

Kedepan, tambah Suhedi harapannya wilayah ini bisa kita manfaatkan dengan berbagai kegiatan seperti berwisata ataupun kegiatan-kegiatan kemasyarakatan lainnya.