Plt Bupati Juarsah Saksikan Opening Pameran Sriwijaya Exibition



Tim News Room Muara Enim Diskominfo.

Terpusat di Plaza Pameran Industri Lobby Kementerian Perindustrian RI, Jakarta Selatan, Selasa (08/10) Kementrian Perindustrian (Kemenperin) melalui Direktorat Jenderal Industri Kecil Menengah dan Aneka (IKMA) menggelar Pameran yang bertajuk Sriwijaya Exibition.

Pameran Sriwijaya Exibition bertujuan untuk mendorong para pengrajin dari berbagai wilayah di Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) untuk semakin maju dengan memperkaya kreativitas dan ide-ide dalam berkarya.

Menurut Ratna, pameran ini sekaligus memperkenalkan budaya potensi yang ada di Sumsel, sehingga tidak hanya dikenali tapi juga diminati serta prospek pasar akan semakin luas dan berdampak positif dapat memberikan wasasan lebih bagi para pelaku usaha yang pada akhirnya akan menciptakan IKM yang mandiri Tangguh penuh Inovasi dan Sejahtera.

Sementara itu Gubernur Sumatera Selatan H Herman Deru mengatakan bahwa pameran ini dapat memberikan motivasi yang besar dalam mengembangkan usahanya untuk menjadi lebh terdepan dengan memanfaatkan potensi sumber daya alam yang tersedia dan dengan dukungan sarana prasarana yang memadai, sehingga produk tersebut mampu bersaing dengan kuat dalam merebut pangsa pasar.

Ia berharap IKM akan mampu bersaing dengan para pelaku usaha lainnya dan secara bertahap akan dapat membangun image yang baik terhadap produknya.

Pameran ini dihadiri langsung Direktur IKM Kimia, Sandang Kerajinan dan Industri Aneka Kementrian Perindustrian E Ratna Utarianingrum, Gubernur Sumatera Selatan H Herman Deru, Ketua DPR Sumsel Anita Noeringhati, Plt Bupati Muara Enim H Juarsah dan Undangan Lainnya.(MCkominfome-MuaraenimHumpro).