Rangkaian BUNGA DESA : Peletakan Batu Pertama Pembangunan Masjid Akbar



Tim News Room Muara Enim Diskominfo.

Sebagai Rangkaian dari kegiatan BUNGA DESA hari ini, jumat (24/07) Plt. Bupati Muara Enim, H. Juarsah, SH melakukan peletakan batu pertama pembangunan Masjid Akbar Desa Pulau Panggung Kecamatan Semende Darat Laut. Dalam kesempatan tersebut, Juarsah memberikan bantuan berupa satu unit sound system/Warles, Bola Volly, Kipas Angin serta Buku rencana anggaran dan biaya (RAB) pembangunan Masjid Akbar. Secara pribadi dia juga memberikan bantuan dari infaq sebesar Rp 5 juta ke Masjid Akbar. Sementara itu, Baznas Muara Enim memberikan sumbangan semen 100 sak dan santunan sebesar Rp 10 juta untuk warga bernama Anggun yang mengalami sakit penyumbatan saluran pembuangan air besar.

Pembangunan Masjid Akbar Desa Pulau Panggung diperkirakan akan menghabiskan dana sebesar Rp 1,6 Milyar. Menurut penjelasan ketua panitia pembangunan Masjid Akbar, H. Aminudin, dana yang tersedia saat ini baru terkumpul Rp 900 juta. Juarsah berharap Masjid ini dibangun dengan megah dan dapat menjadi ikon Desa Pulau Panggung." Kalau sudah begitu masyarakat semendo bisa beribadah dengan khusyuk", pungkasnya.