Focus Group Discussion (FGD) Penyusunan Rencana Detail Tata Ruang Dan KLHS Kawasan Agropolitan Semende



Tim News Room Muara Enim Diskominfo  

Dinas PUPR melaksanakan kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Penyusunan rencana detail tata ruang dan KLHS kawasan Agropolitan Semende yang bertempat di Hotel Grand Zuri Muara Enim, Kamis (17/09). 

Penyusunan RTR-KSK bertujuan sebagai acuan untuk mengembangkan, melestarikan, melindungi, dan/atau mengoordinasikan keterpaduan pembangunan nilai strategis kawasan dalam mendukung penataan ruang wilayah kabupaten, sebagai dasar pelaksanaan kegiatan pemanfaatan ruang yang lebih rinci dan sebagai dasar pengendalian pemanfaatan ruang KSK 

Kepala Bidang Tata Ruang Sobirin Rencana detail Tata Ruang - Kawasan Strategis Kabupaten (RTR-KSK) merupakan penjabaran dari rencana tata ruang wilayah (RTRW) Kabupaten ke dalam rencana penataan ruang yang diprioritaskan karena mempunyai pengaruh sangat penting dalam lingkup kabupaten terhadap Ekonomi, Sosial, Budaya lingkungan serta pendayagunaan sumber daya alam dan teknologi kegiatan tinggi, dan juga di dalam RTRW Kabupaten Muara Enim Kecamatan di Semende dan kecamatan Tanjung Agung ditetaokan sebagai kawsan strategis Kabupaten dari sudut kepentingan pertumbuhan ekonomi yang di fokuskan pada perwujudan pengembangan kawasan agropolitan. 

Dalam Kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Penyusunan Rencana Detail Tata Ruang dan KLHS Kawasan Agropolitan Semende Turut pula di hadiri Camat Semende Darat Laut, Semende Darat Tengah, Semende Darat Ulu, Camat Panang Enim, Camat Tanjung Agung serta Kades dan BPD 5 Kecamatan